Jumat, 29 Maret 2013

POLISI GAGALKAN PENYELUNDUPAN 93 0RANG TKI/TKW ILEGAL




Waingapu: Sejumlah 93 orang diduga TKI/TKW luar negeri asal Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD) berhasil digagalkan keberangkatannya menuju negara tetangga melalui Kalimantan (via Bali) oleh aparat  Satuan Polres Sumba Timur dan KP3 Laut Waingapu, Jum’at siang (29/3) di Pelabuhan Laut Nusantara Waingapu, Sumba Timur. Mereka terdiri dari 79 laki-laki dan 14 perempuan dan beberapa di antaranya tampak masih di bawah umur. Diduga para TKI/TKW ini selanjutnya akan diselundupkanoleh oknum pencari tenaga kerja sebagai pekerja kasar di Malaysia dan Singapura. Dalam pemeriksaan polisi terungkap mereka tidak memiliki dokumen-dokumen yang sah sebagai TKI/TKW luar negeri.

Rabu, 27 Maret 2013

PILGUB NTT: POLISI PERIKSA ANGGOTA PPS DAN 9 ORANG PELAKU PELANGGARAN PIDANA


Waingapu: Pelanggaran pidana pada Pilgub NTT 18 Maret 2013 lalu yang dilakukan oleh terduga Ketua PPS (KPPS) TPS 1 Kelurahan Temu Kec. Kanatang Sumba Timur, Marthen Nani beserta 8 orang anggota PPS-nya dan 9 orang warga setempat ternyata berbuntut panjang. Mereka telah diperiksa satu-persatu selama dua hari di ruang penyidik Polres Sumba Timur, Senin-Selasa (25-26/3).

Senin, 25 Maret 2013

Esthon-Paul Menang Pemilu Ulang Kelurahan Temu, Kanatang, Sumba Timur

Waingapu: Telah dilaksanakan pemungutan suara ulang di TPS 1 Kelurahan Temu (Kampung Mboka), Kecamatan Kanatang, Sumba Timur, Pemilukada Gubernur (Pilgub) NTT 2013. Sebagaimana informasi sebelumnya, hal tersebut dilaksanakan karena adanya temuan oleh PPL (Pengawas Pemilu Lapangan), Panwas Kecamatan Kanatang, 9 orang warga telah melakukan pencoblosan 2 kali di TPS tersebut (baca Waingapu Tribun (23/3): Pemilu Ulang TPS 1 Kelurahan Temu, Kec. Kanatang, Sumba Timur)
Pemilu ulang yang berlangsung mulai pukul 07.30 hingga 13.00 Wita, Senin  (25/3) dapat dirincikan hasil perolehan suara masing-masing kandidat Cagub-Cawagub, sebagai berikut :

Sabtu, 23 Maret 2013

Pilgub NTT: Pemilu Ulang TPS 1 Kelurahan Temu, Kec. Kanatang, Sumba Timur


Waingapu: Di TPS 1 Kelurahan Temu Kecamatan Kanatang, Sumba Timur telah terjadi kecurangan yang dilakukan oleh 9 orang warga saat pencoblosan pada Pilgub NTT (18/3). Modusnya, 9 orang  warga  telah melakukan pelanggaran dengan mencoblos dua kali, pertama dengan menggunakan hak pilihnya sendiri dan yang berikutnya melakukannya untuk orang lain dengan memanfaatkan formulir C7 yang seharusnya diperuntukkan bagi penyandang cacat. Modus lainnya, mewakili orang lain secara langsung dengan menggunakan formulir C6 (undangan untuk melakukan pencoblosan) milik/atas nama orang lain.


Pilgub NTT: Final Penghitungan Suara Untuk Wilayah Sumba Timur


Waingapu: Final penghitungan suara Pemilukada Gubernur-Wakil Gubernur (Pilgub) NTT 2013 untuk wilayah Sumba Timur telah diumumkan oleh KPU Sumba Timur  tadi siang pukul 15.00 Wita, Sabtu (23/3) di Gedung KPU Sumba Timur, Jalan Soeharo, Waingapu. Didahului dengan Rapat Pleno Terbuka dipimpin oleh Ketua KPU Sumba Timur Nd. Maupandji yang berlangsung mulai pukul 10.30-15.00 Wita, tampak hadir para anggota KPU Sumba Timur, Ketua Panwaslu

Rabu, 20 Maret 2013

PETUGAS DINAS PETERNAKAN DAN SATPOL PP SUMBA TIMUR CEGAT DAN TAHAN 250 EKOR SAPI


Waingapu, WT: Sejumlah 250 ekor sapi jantan jenis Sumba Ongole ditahan petugas Satpol PP dan Dinas Peternakan Sumba Timur dan batal diberangkatkan melalui Pelabuhan Laut Waingapu tujuan Jakarta via Surabaya, Jum’at sore (15/3), sedianya akan menggunakan kapal motor/KM. Mitra Konawe tujuan Tanjung Perak (Kalimas) Surabaya. Sapi-sapi tersebut ditampung dan tertahan di Balai Karantina Hewan Waingapu yang merupakan pintu terakhir bagi Pulau Sumba untuk mengantar pulaukan hewan ternak.
Pasal penahanan dan pembatalannya akibat adanya kesalahan prosedur, dimungkinkan juga unsur

Selasa, 19 Maret 2013

HASIL PENGHITUNGAN SUARA TERBARU PILGUB NTT 2013 UNTUK WILAYAH SUMBA TIMUR

Waingapu, WT: Hasil penghitungan suara terbaru yang dilakukan KPU Kabupaten Sumba Timur s/d pukul 14.00 Wita, hari ini Selasa (19/3) untuk perolehan suara sementara masing-masing kandidat Calon Gubernur-Wakil Gubernur (Cagub-Cawagub) dalam Pemilukada NTT yang berlangsung kemarin, Senin (18/3) .

HASIL PENGHITUNGAN SUARA PILGUB NTT 2013 UNTUK WILAYAH SUMBA TIMUR


Waingapu: KPU Sumba Timur hari ini pukul 23.00 Wita (18/3) mengumumkan hasil sementara penghitungan suara para kandidat Calon Gubernur-Calon Wakil Gubernur (Cagub-Cawagub) yang bertarung dalam Pemilukada Gubernur (Pilgub NTT) 18 Maret 2013.

Jumat, 08 Maret 2013

Esthon Foenay Menyebut Diri ”Pahlawan Tanpa Nama”, Mengklaim Konsep Desain Anggur Merah Adalah Hasil Rancangannya


Waingapu: Pasangan Calon Gubernur-Calon Wakil Gubernur (Cagub-Cawagub) Pemilukada Gubernur (Pilgub) NTT nomor urut 1, Esthon Foenay- Paul E. Tallo yang diusung Partai Gerindra giliran berkampanye di Waingapu, Selasa (05/03). Esthon tanpa didampingi Cawagub Paul E. Tallo memilih jadwal kampanye hari pertamanya di wilayah V (daratan Sumba) di KM 3 Kambajawa, Waingapu dengan memaparkan visi-misi; program dan rencana kerjanya di hadapan undangan dan publik.
Esthon didampingi istri datang bersama rombongan, tampak turut serta Fary Francis Anggota DPR RI dari Partai Gerindra. Kampanye dihadiri sekitar tak lebih dari 250 orang, termasuk Wakil Bupati dr. Matius Kitu bersama istri. Terekam kamera wartawan 5 orang PNS yang “bolos” saat jam kerja turut menghadiri kampanye, ada yang memakai seragam PNS dan beberapa lainnya memakai pakaian bebas. Acara kampanye selama dua setengah jam ini dimulai pukul 10.00 hingga 12.30 Wita. Pilgub NTT akan digelar 18 Maret 2013.